7. No Next Life (10 November 2025)
Kisah hangat tiga sahabat perempuan berusia 40-an menjadi fokus utama drama yang dibintangi Kim Hee Sun dan Han Hye Jin ini. Mereka berjuang menghadapi krisis kehidupan, pernikahan, dan pencarian jati diri. No Next Life menyoroti makna persahabatan dan keberanian untuk memulai kembali. Drama ini tayang di TV Chosun setiap Senin dan Selasa.
8. Last Summer (1 November 2025)
Drama romantis ini mengisahkan dua saudara kembar, Baek Do Ha dan Baek Do Yeong, yang terpisah sejak kecil. Setiap musim panas, Do Ha kembali ke Korea dan bertemu kembali dengan sahabat masa kecilnya, Song Ha Gyeong. Namun, perasaan lama yang belum selesai muncul kembali. Dibintangi oleh Lee Jae Wook dan Choi Sung Eun, Last Summer tayang di Netflix dan KBS2 setiap akhir pekan.
9. Peach Trap (6 November 2025)
Drama bergenre Boys’ Love ini dibintangi Subin dan Cha Se Jin. Peach Trap menceritakan kisah seorang pria pemalu yang mulai mencari pasangan untuk pertama kalinya dan malah terjebak dalam hubungan rumit dengan tiga pria berbeda. Drama ringan dan menghibur ini tayang di GagaOOLala dan WeTV setiap Kamis.
Baca Juga: Cuaca Dingin Melanda, Begini Cara Efektif Jaga Daya Tahan Tubuh agar Tak Mudah Sakit
10. Heroes Next Door (17 November 2025)
Drama aksi-komedi ini menampilkan Yoon Kye Sang dan Jin Sun Kyu sebagai mantan pasukan khusus yang kini hidup sebagai warga biasa. Mereka bersatu kembali untuk melindungi lingkungan tempat tinggal dari ancaman kriminal. Kisah penuh aksi ini tayang di ENA setiap Senin dan Selasa.









