Persib Bandung Tahan Imbang Borneo FC Lewat Dua Gol Tyronne

BeritaBandungRaya.com – Meski datang dengan kondisi pincang dan bertindak sebagai tim tamu, Persib Bandung menunjukkan mental baja saat menahan imbang tuan rumah Borneo FC dengan skor 2-2 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (11/4/2025) malam WIB. Dua gol Tyronne del Pino menjadi bukti kualitas dan daya juang skuad Maung Bandung yang tak mudah tumbang.

Tertinggal lebih dulu lewat gol Mariano Peralta di menit ke-28, Persib tetap tenang dan mampu menyamakan skor jelang turun minum. Penalti di menit ke-44 yang dieksekusi Tyronne dengan dingin menjadi momentum kebangkitan tim asuhan Bojan Hodak.

Baca Juga: Klasemen Piala Asia U-17, Indonesia Puncaki Grup C

Memasuki babak kedua, Persib tampil lebih percaya diri. Kombinasi lini tengah dan pergerakan cepat Beckham dan Ryan berhasil membuka ruang. Hanya butuh enam menit setelah jeda, Tyronne kembali mencetak gol keduanya di menit ke-51. Skor pun berbalik menjadi 2-1 untuk keunggulan tim tamu.

Meski akhirnya Peralta mampu mencetak gol penyeimbang di menit ke-86, performa Persib tetap patut diacungi jempol. Bermain di hadapan ribuan pendukung tuan rumah dan dengan komposisi skuad yang tak sepenuhnya ideal, Maung Bandung tetap mampu tampil solid dan disiplin hingga akhir laga.

Mental kuat, kekompakan, dan semangat juang tinggi jadi kunci Persib membawa pulang satu poin dari kandang salah satu tim kuat Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Garuda Muda Menggila! Libas Yaman 4-1, Indonesia ke Piala Dunia U-17!

Susunan Pemain Persib Bandung:

Formasi 4-3-3:
Kevin Mendoza; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Gustavo Franca, Kakang Rudianto (Ahmad Agung 84’); Adam Alis (Robi Darwis 75’), Mateo Kocijan, Tyronne del Pino (Adzikry Fadlillah 84’); Beckham Putra, Ciro Alves, Ryan Kurnia (Zalnando 75’)
Pelatih: Bojan Hodak