Batas Aman Makan Daging Kambing Saat Idul Adha, Cegah Kolesterol Naik

BeritaBandungRaya.com – Saat Idul Adha, daging kambing jadi menu utama di banyak rumah. Tapi hati-hati, makan terlalu banyak bisa picu kolesterol dan tekanan darah tinggi. Agar tetap sehat, penting untuk tahu berapa banyak daging yang aman dikonsumsi dan bagaimana cara mengolahnya.

BACA JUGA: Cloud Coffee: Segar, Viral, dan Katanya Sehat – Ini Fakta Sebenarnya

Porsi Aman Menurut Dokter Gizi

Dr. Luciana Sutanto, SpGK, menyarankan agar konsumsi daging kambing per sekali makan dibatasi antara 50 hingga 150 gram.

“Tergantung tinggi dan berat badan. Lebih baik tidak dikombinasikan dengan lauk lain,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan untuk menghindari masakan bersantan kental, karena lemak santan bisa berubah menjadi kolesterol dalam tubuh.

Bagian Daging Juga Penting

Fitri Hudayani, Ahli Gizi dari RSCM, menyarankan agar memilih bagian daging yang rendah lemak dan bukan jeroan.

1 potong daging matang 40 gram =
– 75 kkal
– 7 gram protein
– 5 gram lemak

“Kalau dalam bentuk sate, cukup 3 tusuk saja per porsi,” ujarnya.

Tips Makan Daging Kambing yang Sehat

  • Batasi porsi: maksimal 150 gram sekali makan
  • Pilih bagian bersih: hindari lemak dan jeroan
  • Tambahkan sayur: misalnya bayam, tomat, atau kol
  • Gunakan santan encer atau versi rendah lemak
  • Pilih cara masak sehat: rebus, panggang, atau kukus

BACA JUGA: Singkong: Superfood Murah Meriah yang Kaya Manfaat tapi Harus Diolah Benar

Contoh hidangan sehat:

  • Tongseng kambing dengan sedikit kecap dan banyak sayur

  • Gulai kambing pakai santan cair

  • Sate kambing dengan nasi dan lalapan

Daging kambing tetap boleh dinikmati saat Idul Adha, asal tidak berlebihan. Perhatikan porsi, pilih bagian yang sehat, dan imbangi dengan sayur serta buah. Dengan cara ini, tubuh tetap bugar dan perayaan tetap meriah.***