DAOP 2 Bandung Sukses Layani 9,42 JUTA Pelanggan di Tahun 2024

BeritaBandungRaya.com — PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung sukses melayani 9.424.181 pelanggan yang berangkat dan tiba sepanjang Tahun 2024.

Dengan rincian 4.720.022 pelanggan berangkat (meningkat 1,19 persen dari Tahun 2023) dan 4.704.159 pelanggan dating (meningkat 0,61 persen dari Tahun 2023). Peningkatan ini mencerminkan kepercayaan dan antusiasme masyarakat terhadap layanan kereta api terus bertambah.

Manager Humas KAI Daop 2 Bandung Ayep Hanapi menyampaikan apresiasi setinnggi-tigginya kepada seluruh pelanggan dan tim yang telah berkontribusi pada peningkatan kinerja ini.

“Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan masyarakat terhadap layanan kereta api kami. Peningkatan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan,” jelas Ayep.

BACA JUGA: 14 Rumah Selebritas Hollywood yang Terbakar di Los Angeles dalam Kebakaran Hutan Dahsyat Amerika Serikat

Sepanjang Tahun 2024 terdapat dua kereta favorit pelanggan yakni KA Lokal PSO Siliwangi relasi Cipatat – Sukabumi dan KA Cikuray reklasi Garut – Gambir.

Dari seluruh perjalanan kereta api yang dijalankan, rute tujuan favorit pelanggan adalah menuju Sukabumi dan Gambir ataupun sebaliknya, yang menjadi andalan pelanggan untuk perjalanan wisata, bisnis, maupun keperluan lainnya.

Beberapa stasiun utama di wilayah Daop 2 Bandung mencatatkan jumlah pelanggan yang signifikan, yaitu:

1. Stasiun Bandung

Melayani 3.037.534 pelanggan, 1.502.811 berangkat dan 1.534.723 tiba.

BACA JUGA: Smartfren Perkuat Komitmen Gerakan 100 Persen untuk Indonesia dengan Festival Rakyat Subang

2. Stasiun Kiaracondong