Harga Bitcoin Berpeluang Cetak Rekor Baru di 2026, Analis Wanti-Wanti Volatilitas Tinggi

BACA JUGA: Harga Emas Hari Ini 8 Januari 2026: Galeri24 dan UBS Naik, Antam Justru Turun

Optimisme serupa datang dari Maple Finance, yang memperkirakan bitcoin dapat menembus US$175.000. Potensi penurunan suku bunga serta peningkatan adopsi institusional dinilai menjadi pendorong utama. Selain itu, meningkatnya praktik pinjaman berbasis bitcoin diperkirakan dapat menekan tekanan jual di pasar.

Di sisi lain, analis Nexo, Iliya Kalchev, menilai bitcoin memasuki 2026 dengan risiko pasokan yang lebih rendah dan basis modal yang semakin luas. Jika kondisi keuangan global menjadi lebih longgar, bitcoin dinilai berpeluang menembus bahkan melampaui rekor harga sebelumnya.

Meski prospeknya menjanjikan, para analis sepakat bahwa volatilitas tinggi akan tetap menjadi ciri utama pergerakan bitcoin pada 2026, sehingga investor diimbau tetap mencermati risiko secara matang.***