BeritaBandungRaya.com – Mulai pagi kamu dengan segelas jus jeruk segar ternyata bukan cuma bikin melek, tapi juga bermanfaat besar buat kesehatan tubuh, lho!
Rasanya yang asam manis menyegarkan bisa jadi teman setia saat sarapan. Tapi, manfaatnya lebih dari sekadar pemuas dahaga. Penelitian di Inggris menyebutkan bahwa minum jus jeruk secara rutin setiap pagi bisa menurunkan dua risiko kesehatan serius: kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi (hipertensi).
Kenapa Jus Jeruk?
Buah jeruk dikenal sebagai sumber antioksidan, terutama vitamin C dan flavonoid. Saat diperas jadi jus, kandungan gizi itu tetap melekat. Yang penting: hindari pemanis buatan, ya! Jus jeruk terbaik adalah yang 100% murni dari buah segar.
Bantu Turunkan Kolesterol
Penelitian yang dimuat dalam jurnal Lipids in Health and Disease tahun 2023 mengamati 129 partisipan berusia 18–66 tahun. Hasilnya? Mereka yang rutin minum 2 gelas jus jeruk segar (sekitar 480 ml) setiap hari selama setahun mengalami penurunan signifikan pada kadar kolesterol jahat (LDL). Bahkan, 41% dari peserta menunjukkan hasil yang sangat positif.
Lawan Hipertensi
Bukan cuma kolesterol, tekanan darah tinggi juga bisa ditekan dengan rutin minum jus jeruk. Studi dari European Journal of Nutrition tahun 2021 dan Arya Atherosclerosis tahun 2013 menunjukkan bahwa konsumsi jus jeruk selama beberapa minggu bisa menurunkan tekanan darah secara nyata.
Hal ini dipengaruhi oleh kandungan hesperidin, pektin, dan flavonoid dalam jeruk yang berperan menjaga elastisitas pembuluh darah dan mengurangi tekanan darah sistolik.