Kamera HP Tidak Bisa Berfungsi? Ini Penyebab Umum dan Solusi Lengkap yang Bisa Dicoba

Baca Juga: Bahaya Charger Tidak Original atau KW untuk HP: Ancaman Baterai Rusak hingga Risiko Kebakaran

  1. Periksa dan aktifkan izin akses kamera

Masuk ke menu Pengaturan > Aplikasi > Kamera > Perizinan, lalu aktifkan izin kamera dengan opsi While Using App atau Always Allow.

  1. Perbarui aplikasi kamera dan aplikasi pendukung

Pastikan aplikasi kamera dan aplikasi pihak ketiga yang menggunakan kamera sudah diperbarui ke versi terbaru melalui Play Store atau App Store.

  1. Restart HP

Melakukan reboot dapat menyegarkan sistem dan mengatasi gangguan sementara pada kamera HP.

  1. Hapus cache aplikasi kamera

Cache yang menumpuk dapat memperlambat kinerja aplikasi. Bersihkan cache melalui menu pengaturan aplikasi kamera.

  1. Kurangi penyimpanan penuh

Memori internal yang hampir penuh dapat memengaruhi performa kamera. Hapus file yang tidak diperlukan untuk memberi ruang penyimpanan.

  1. Tutup aplikasi lain yang menggunakan kamera

Aplikasi yang berjalan di latar belakang dan memakai kamera dapat menyebabkan konflik sistem.

  1. Dinginkan perangkat

Jika HP terlalu panas, matikan sementara dan letakkan di tempat sejuk hingga suhu kembali normal.

  1. Update sistem operasi (OS)

Pembaruan OS Android atau iOS penting untuk memperbaiki bug dan meningkatkan kompatibilitas aplikasi kamera.

Baca Juga: HP Terkena Virus? Kenali Tanda-Tandanya dan Cara Membersihkan Ponsel dengan Aman

  1. Reset ke setelan pabrik

Factory reset bisa menjadi opsi terakhir jika gangguan berasal dari sistem. Namun, pastikan data penting sudah dicadangkan terlebih dahulu.

  1. Servis di pusat perbaikan

Jika semua cara di atas gagal, kemungkinan besar terjadi kerusakan hardware. Segera bawa HP ke tempat servis resmi atau teknisi tepercaya.