BeritaBandungRaya.com – The 18th Restaurant and Lounge di The Trans Luxury Hotel Bandung menghadirkan pengalaman makan malam eksklusif untuk merayakan Hari Valentine. Bertajuk Romance Reimagined: A Night of Infinity Love, program spesial ini berlangsung dari 13 hingga 15 Februari 2025, menawarkan suasana romantis dengan pemandangan kota Bandung yang memukau.
Director of Marketing and Communication The Trans Luxury Hotel Bandung, Anggia Elgana, mengungkapkan bahwa dengan suasana elegan di The 18th Restaurant and Lounge, setiap pasangan akan dimanjakan dengan pemandangan indah kota Bandung dari ketinggian. Pengalaman ini dirancang untuk menciptakan momen romantis yang penuh kenangan bagi para tamu.
Para tamu akan menikmati delapan hidangan eksklusif yang dikreasikan oleh Chef Francesco Bettoli dan Chef Herutama Arjuna. Setiap hidangan dibuat dengan bahan pilihan terbaik dan disajikan dengan keahlian tinggi untuk menghadirkan perjalanan rasa yang memikat.
BACA JUGA: ibis Bandung Pasteur Luncurkan Paket Buka Puasa Bertajuk “Colorful Ramadhan”
Berikut adalah pilihan menu dan harga yang ditawarkan:
Infinity Love Set Menu – IDR 1,688,000++/pasangan
Infinity Love Set Menu with 1 Bottle of Premium Imported Wine – IDR 2,500,000++/pasangan
Altitude Premium at The Skywalk with 1 Bottle of Premium Imported Wine – IDR 4,000,000++/pasangan
Eksplorasi Rasa dengan 8 Hidangan Istimewa
Setiap pasangan akan dimanjakan dengan delapan hidangan spesial, di antaranya:
Amuse-bouche: Brioche, nori butter