Pemkot Bandung Siap Kerahkan Relawan dan Logistik Bantu Korban Longsor di Bandung Barat

BeritaBandungRaya.com – Wali Kota Bandung Muhammad Farhan menegaskan kesiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk mengerahkan relawan dan bantuan logistik guna membantu penanganan bencana longsor di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (24/1/2026).

Farhan menyatakan Pemkot Bandung terus berkoordinasi secara intensif dengan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat. Koordinasi tersebut bertujuan memastikan kebutuhan paling mendesak bagi warga terdampak, khususnya bantuan logistik dan kebutuhan dasar.

“Kami terus berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat untuk mengetahui kebutuhan utama, terutama logistik bagi korban longsor,” ujar Farhan.

BACA JUGA: Bandung Barat Darurat Bencana Longsor, Korban Tewas Bertambah dan Puluhan Warga Masih Dicari

113 Warga Terdampak, 8 Orang Meninggal Dunia

Berdasarkan hasil asesmen tim SAR dan aparat desa hingga pukul 12.30 WIB, bencana longsor berdampak pada 113 jiwa dari 34 kepala keluarga. Wilayah terdampak terparah berada di Kampung Pasirkuning RT 01 RW 11.

Data sementara mencatat:

  • 23 orang selamat

  • 8 orang meninggal dunia

  • 82 orang masih dalam pencarian

Sementara itu, tim gabungan terus melakukan evakuasi dan pencarian korban. Petugas tetap mengutamakan keselamatan karena kondisi tanah masih labil.

Libatkan OPD dan Relawan

Pemkot Bandung telah menyiapkan bantuan darurat dengan melibatkan sejumlah perangkat daerah. Instansi yang terlibat antara lain Dinas Kebakaran dan Penyelamatan, Dinas Sosial, serta BPBD Kota Bandung.

Selain itu, Farhan mengajak relawan untuk membantu proses pencarian korban. Relawan juga diharapkan mendukung pendampingan psikososial dan pemulihan awal bagi warga terdampak.

“Kami mengajak semua elemen untuk bergotong royong, saling membantu, dan menyalurkan bantuan bagi saudara-saudara kita yang terdampak longsor,” ucap Farhan.