BeritaBandungRaya.com — Nama Adam Alis tengah menjadi sorotan setelah tampil gemilang dalam laga AFC Champions League Two (ACL 2) kontra Selangor FC, Kamis (6/11/2025) malam di Stadion MBPJ, Malaysia. Gelandang 31 tahun itu menjadi pahlawan kemenangan Persib Bandung berkat dua gol dramatisnya yang membalikkan keadaan dan memastikan kemenangan 3–2 bagi Maung Bandung.
Masuk di babak kedua menggantikan Luciano Guaycochea pada menit ke-65, Adam langsung membawa perubahan besar. Dengan visi bermain yang matang, ia menyamakan kedudukan menjadi 2–2 lewat umpan terobosan Marc Klok pada menit ke-81.
Drama berlanjut di penghujung laga. Saat Selangor mencoba menguasai bola di lini belakang, pressing ketat Adam membuat kiper Izhan Nazrel melakukan kesalahan fatal. Bola hasil sapuan yang gagal justru memantul dan bersarang ke gawang sendiri pada menit ke-97. Gol itu menjadi penentu kemenangan Persib dan sekaligus membuat Izhan tersungkur menangis di akhir laga.
Namun, alih-alih membanggakan diri, Adam menegaskan bahwa kemenangan tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh tim.
Baca Juga: Mengapa “Playing God” Jadi Karya Ikonik Polyphia? Ini Deretan Fakta Menarik di Baliknya
“Alhamdulillah, kemenangan ini bukan karena dua gol saya, tapi kerja keras semua pemain. This is Persib. Kami berjuang sampai akhir,” ujar Adam selepas laga.
Jalankan Instruksi Bojan Hodak dengan Disiplin
Adam mengaku tidak menyangka akan mencetak dua gol penting dalam waktu singkat. Namun, semua berawal dari instruksi pelatih Bojan Hodak yang memintanya lebih menekan di lini depan.







