– Embraer Legacy 600
– Airbus Helicopter EC 155 B1
– ATR 42-500
Pesawat ATR 42-500 menjadi salah satu armada andalan IAT untuk penerbangan jarak menengah, termasuk rute-rute domestik dengan karakteristik geografis menantang.
Spesifikasi Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport
Pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport dengan registrasi PK-THT tercatat sebagai seri mutakhir yang tersedia untuk layanan charter. Pesawat ini dirancang dengan sejumlah peningkatan teknis, mulai dari mesin baru, sistem propulsi yang lebih efisien, hingga desain baling-baling generasi terbaru.
Baca Juga: Pemkot Bandung Jaring 77 Tunawisma Jelang Long Weekend, Fokus Jaga Ketertiban dan Kenyamanan Kota
Secara spesifikasi, ATR 42-500 mampu mengangkut hingga 46 penumpang, di luar awak kabin. Pesawat ini memiliki kemampuan terbang hingga ketinggian maksimum 7.620 meter dengan kecepatan jelajah sekitar 556 kilometer per jam.
Dari sisi kenyamanan, kabin ATR 42-500 dirancang ulang dengan interior modern yang memungkinkan penumpang bersantai atau memanfaatkan ruang sebagai kantor dan area konferensi di udara. Pesawat ini juga tergabung dalam program Part by Hour yang dikelola Sabena, sebuah skema pemeliharaan terintegrasi untuk menjamin kelaikan terbang dan standar operasional pesawat.
Pesawat ATR 42-500 Hilang Kontak
Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport dilaporkan hilang kontak saat terbang dari Bandara Adisutjipto Yogyakarta menuju Bandara Sultan Hasanuddin Makassar. Pesawat dijadwalkan mendarat pukul 12.20 WIB, namun hingga waktu yang ditentukan tidak tiba di tujuan.











