Usia Ideal Anak Belajar Puasa dan Cara Mengenalkannya Tanpa Tekanan

BACA JUGA: Mau Menikah dengan WNA? Ini Hal Penting yang Wajib Dicek Sebelum Akad atau Pemberkatan

Bolehkah Menggunakan Reward? Ini Penjelasannya

Penggunaan reward atau hadiah masih sering digunakan orang tua untuk memotivasi anak berpuasa. Menurut Mariska, reward dapat digunakan sebagai strategi perkembangan, asalkan tidak bersifat paksaan atau transaksi.

  • Usia prasekolah: reward konkret seperti stiker, chart, atau aktivitas keluarga masih relevan

  • Usia sekolah awal: reward mulai dikurangi dan difokuskan pada apresiasi perilaku positif

  • Usia sekolah akhir dan remaja: reward fisik diminimalkan, diganti dialog, refleksi, dan rasa bangga pada diri sendiri

Reward sebaiknya dikurangi secara bertahap (fading), agar anak beralih dari motivasi eksternal ke motivasi intrinsik.

“Dengan pendekatan ini, reward tidak merusak makna ibadah, tetapi menjadi jembatan awal agar anak belajar memaknai puasa sesuai tahap perkembangannya,” jelas Mariska.

Puasa sebagai Pengalaman Positif Anak

Dengan pendampingan yang tepat, Ramadhan dapat menjadi pengalaman yang aman, hangat, dan mendidik bagi anak. Anak tidak hanya belajar menahan lapar, tetapi juga memahami nilai spiritual, membangun pengendalian diri, serta membentuk kebiasaan hidup yang menyehatkan tubuh dan jiwa.***