Tak lama setelah kabar itu mencuat, warganet ramai-ramai menelusuri latar belakang Tarman. Beberapa pengguna Facebook menyebut bahwa pria tersebut pernah melakukan penipuan serupa, bahkan mengaku sebagai pemilik bus Sudiro Tungga Jaya. Ada pula yang mengaku pernah menjadi saksi pernikahan Tarman di kasus sebelumnya.
Vendor Dokumentasi: Awalnya Mahar Disebut Rp1 Miliar, Berubah Saat Akad
Afif, pemilik vendor dokumentasi AV Media yang merekam prosesi akad nikah, mengaku sempat heran ketika mendengar nominal mahar berubah di detik terakhir.
“Saya dengar dari warga awalnya Rp1 miliar, tapi waktu akad malah disebut Rp3 miliar. Saya hanya ditugasi merekam, tidak tahu latar belakangnya,” kata Afif kepada DetikJatim, Jumat (10/10/2025).
Penghulu Ungkap Mobil Camry Bukan Mahar
Menurut Bakhrul, penghulu yang menikahkan keduanya, mobil Toyota Camry yang dibawa ke lokasi bukan bagian dari mahar, melainkan hadiah simbolis dari pihak pria.
“Mahar yang tercatat adalah Toyota Camry dan uang Rp1 miliar. Tapi mobil itu bukan mahar, hanya hadiah. Secara agama, besar kecilnya mahar tidak masalah selama pernikahan sah,” ujar Bakhrul.
Baca Juga: 15 Kode Promo Tokopedia Terbaru 10:10 Oktober 2025, Hemat Bayar Tagihan dan Belanja Semua Produk!
Bakhrul mengaku terkejut setelah mengetahui bahwa cek yang disebut mahar ternyata palsu dan Tarman dilaporkan kabur.
Kepala Desa Jeruk Benarkan Pernikahan di Wilayahnya
Kepala Desa Jeruk, Haris Kuswanto, membenarkan bahwa pernikahan antara Tarman dan Shela Arika (24) memang berlangsung di wilayahnya. Namun ia belum bisa memastikan keaslian cek yang disebut mahar senilai Rp3 miliar.