Pemkot Bandung Olah 100 Ton Sampah per Hari Jadi RDF untuk Antisipasi Darurat Sampah

Sampah Jadi Energi Alternatif

Melalui sistem RDF, sampah plastik yang telah dipilah dan dicacah akan diproses menjadi bahan bakar padat dengan nilai kalor tinggi. Bahan bakar ini kemudian dimanfaatkan oleh industri, seperti pabrik semen, sebagai sumber energi alternatif.

Selain berdampak pada pengurangan sampah, pemanfaatan RDF juga mendukung upaya pengurangan emisi karbon serta pengelolaan lingkungan yang lebih berkelanjutan.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Percantik 17 Ruas Jalan Destinasi Wisata, Fokus Kenyamanan dan Estetika Kota

Bagian dari Strategi Penanganan Krisis Sampah

Pengolahan RDF di TPST Tegallega menjadi bagian dari strategi terpadu Pemerintah Kota Bandung dalam menghadapi krisis sampah. Pemerintah juga terus mendorong edukasi pemilahan sampah di tingkat rumah tangga serta penguatan fasilitas pengolahan di tingkat kawasan.

Dengan kombinasi pemilahan, pengolahan lokal, dan kerja sama RDF lintas wilayah, Pemkot Bandung optimistis dapat menekan laju timbunan sampah sekaligus membangun sistem pengelolaan yang lebih adaptif dan berkelanjutan.***